Hasil MotoGP Qatar 2016 Lorenzo Juara dan Rossi Posisi 4
Ditayangkan oleh Trans7 pada pukul 01:00 WIB pada tanggal 21 Maret 2016 dini hari sesuai jadwal MotoGP 2016 dapat kita ketahui siapa yang naik podium untuk GP Qatar setelah balapan 23 laps. Hasil motogp qatar 2016 diraih Jorge Lorenzo diposisi pertama dan diikuti oleh Andrea Dovizioso pada posisi kedua dan di tempat ketiga ditempati Marc Marquez. Lalu dimana posisi Valentino Rossi berada ?
Rossi sang pebalap Movistar Yamaha dengan banyaknya penggemar baik di Indonesia maupun berbagai negara belahan dunia memang bakal menjadi sorotan dan kehadirannya di MotoGP akan terus dipantau, maka tidak heran dimanapun posisinya akan banyak yang ingin mengetahui hasil motogp disetiap serinya. Pada hasil motogp qatar 2016 Valentino Rossi hanya bisa menempati posisi ke 4 hingga akhir balapan yang tidak ada perubahan berarti dari awal hingga balapan usai, untuk start sendiri Rossi diurutan ke 5.
Diawal balapan Jorge Lorenzo mengawali start dengan sangat baik namun sempat dibalap oleh 2 pebalap team ducati di trek lurus yang sangat terlihat motor ducati sangat kencang di trek lurus tersebut. Dan ada tragedi yang terjadi yaitu salah satu pebalap Ducati Andrea Iannone terjatuh dan tidak bisa melanjutkan pertandingan kembali, padahal dia sempat beberapa kali memimpin balapan dibayangi rekan seteamnya Dovizioso.
Sementara itu Dani Pedrosa dari awal hingga akhir pertandingan juga tidak berkutik berada di belakang Valentino Rossi dan dibayangi oleh Team Suzuki Maverick Vinales. Untuk lebih lengkapnya lagi bisa menyimak daftar hasil motogp qatar 2016 berikut ini urut berdasarkan juara hingga posisi paling belakang dilengkapi catatan waktu setiap pebalap pada QP Qatar 2016.
Hasil MotoGP 2016 Lengkap
- Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 42m 28.452s.
- Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP16) 42m 30.471s.
- Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 42m 30.739s.
- Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 42m 30.839s.
- Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 42m 42.535s.
- Maverick Viñales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 42m 43.875s.
- Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 42m 47.081s.
- Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 42m 47.104s.
- Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 42m 49.612s.
- Scott Redding GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 42m 52.887s.
- Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 43m 4.299s.
- Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 43m 10.208s.
- Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 43m 10.384s.
- Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 43m 10.434s.
- Tito Rabat ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)* 43m 23.405s.
Catatan Pebalap Tidak Finish
- Stefan Bradl GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP).
- Loris Baz FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) .
- Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V).
- Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP16).
- Yonny Hernandez COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2).
Bagi para penggemar olah raga jangan lewatkan juga ajang balapan formula one (F1) dimana ada anak bangsa bernama Rio Haryanto mengikuti kejuaraan tersebut, untuk bisa cek jadwal f1 2016 selengkapnya.
0 Response to "Hasil MotoGP Qatar 2016 Lorenzo Juara dan Rossi Posisi 4"
Posting Komentar